Materi IPA Kelas 5 Tema 4 | Organ Peredaran Darah Manusia

Sistem Peredaran Darah Manusia

Sistem peredaran darah merupakan proses mengalirnya darah di dalam tubuh manusia. Sistem peredaran darah ini disebut juga sistem kardiovaskular. Sistem peredaran manusia tergolong sistem peredaran darah ganda karena peredaran darah melalui jantung sebanyak dua kali.

Ada dua sistem peredaran darah pada manusia, yaitu peredaran darah kecil dan peredaran darah besar. Perhatikan penjelasan selengkapnya di bawah ini.

a. Peredaran darah kecil merupakan peredaran darah yang dimulai dari jantung ke paru-paru lalu kembali lagi ke jantung. Skemanya perdaran darah kecil pada manusia adalah sebagai berikut:

Jantung –> Paru-paru –> Jantung

Akan tetapi dalam prosesnya, peredaran darah melewati organ tubuh tertentu seperti pada skema berikut.
Bilik kanan –>Arteri pulmonalis (darah kaya CO2) –> Paru-paru –> Vena pulmonalis (darah kaya O2) –> Serambi kiri.

b. Peredaran darah besar merupakan peredaran dimulai dari jantung ke seluruh tubuh dan kembali lagi ke jantung. Skema peredaran darah besar manusia sebagai berikut ini.

Jantung –> Seluruh tubuh –> Jantung

Seperti pada peredaran darah kecil, dalam perjalanannya aliran darah pada sistem peredaran darah besar ini juga melewati organ tubuh tertentu. Untuk lebih detailnya perhatikan skema berikut ini:

Bilik kiri –> Aorta –> Seluruh tubuh –> Vena kava superior/inferior (darah kaya C02) –>Serambi kanan.

Adapun fungsi atau kegunaan dari sitem peredaran darah pada manusia antara lain sebagai berikut:
  • Sebagai sarana untuk menyalurkan berbagai macam zat dari dan menuju sel-sel tubuh.
  • Mengangkut sari-sari makanan dan juga oksigen ke seluruh tubuh.
  • Berfungsi dalam berlangsungnya metabolisme pada tubuh.
  • Berguna untuk menjaga keseimbangan suhu tubuh.
  • Berguna untuk menjaga keseimbangan pH pada tubuh.
1. Jantung

Jantung merupakan salah satu organ tubuh yang berfungsi untuk memompa darah ke seluruh bagian tubuh. Jantung terdiri dari 4 ruang yaitu bilik kanan (ventrike/ dexster), bilik kiri (ventrikel sinister), serambi kanan (atrium dexster), dan serambi kiri (atrium sinister). Antara serambi dengan bilik dibatasi oleh katup yang berguna untuk mencegah bercampurnya darah yang kaya oksigen (O2) dengan karbondioksida (CO2).

a. Serambi kiri, berperan menerima darah kotor atau darah yang kaya karbondioksida dari seluruh tubuh.

b. Bilik kanan berperan untuk menerima darah atau darah kaya kandungan karbondioksida kotor dari serambi kanan dan lalu memompanya ke paru-paru untuk di bersihkan.

c. Serambi kanan berperan untuk menerima darah bersih atau darah kaya akan kandungan oksigen dari paru-paru.

d. Bilik kiri berperan untuk menerima darah bersih atau darah kaya kandungan oksigen dari serambi kiri dan memompanya ke seluruh bagian tubuh.

Letak jantung berada di rongga dada sebelah kiri. Ukuran jantung orang dewasa kira kira sekepalan tangan pemiliknya. Dan berat jantung kurang lebih 300 gram. Nama otot-otot pada jantung disebut miokardium. Sedangkan selaput pembungkus jantung disebut perikardium.

Dan berikut ini fungsi atau kegunaan jantung bagi tubuh kita, antara lain:

a. Memompa darah melalui pembuluh darah ke seluruh bagian tubuh.
b. Memompa darah ke paru-paru dan mengambil oksigen dari paru paru.
c. Menerima darah dari seluruh tubuh.
d. Membantu membuang limbah sisa metabolisme yang berupa gas.

2. Pembuluh Darah


Pembuluh darah adalah saluran untuk mengedarkan darah ke seluruh bagian tubuh. Adapun macam dari pembuluh darah secara garis besar ada 2 (dua) jenis yaitu: pembuluh darah nadi dan pembuluh darah balik.

a. Pembuluh Arteri (Pembuluh Nadi)

Pembuluh nadi atau arteri berperan untuk mengalirkan darah dari jantung menuju seluruh tubuh. Adapun ciri-ciri dari pembuluh arteri adalah sebagai berikut
  • Letaknya di bagian dalam tubuh.
  • Mempunyai satu katup dan letaknya di dekat jantung.
  • Aliran darahnya yaitu meninggalkan jantung.
  • Denyutmya terasa.
  • Membawa darah bersih atau darah yang kaya kandungan oksigen.
  • Apabila terjadi luka, darahnya akan memancar
  • Dinding pembuluh darahnya cenderung lebih tebal, kuat, dan elastis.
b. Pembuluh balik atau vena

Pembuluh balik atau vena berperan untuk mengalirkan darah dari seluruh bagian tubuh menuju ke jantung. Adapun ciri-ciri dari pembuluh balik atau vena antara lain sebagai berikut:
  • Letaknya berada di bagian permukaan tubuh.
  • Mempunyai katup di sepanjang pembuluh.
  • Dilihat dari aliran darahnya menuju ke jantung.
  • Denyutnya tidak terasa.
  • Membawa darah kotor atau darah yang kaya kandungan karbondioksida.
  • Apabila terluka, maka darah tidak akan memancar.
  • Dinding pembuiuh darah cenderung lebih tipis dan tidak elastis.
3. Darah

Darah adalah cairan yang mengalir di dalam pembuluh darah. Darah mempunyai bermacam kegunaan antara lain:
  • Mengangkut sari-sari makanan, oksigen dan karbondioksida.
  • Menjaga keseimbangan asam dan basa dalam tubuh.
  • Mengatur suhu tubuh.
  • Sebaaai pertahanan sel sel tubuh.
Darah manusia terbagi menjadi 2 (dua) bagian yaitu: bagian darah padat dan bagian darah cair.

a. Bagian padat (sel-sel darah) terdiri dari:

1) Sel darah merah (eritrosit) di dalamnya mengandung hemoglobin yang berguna untuk mengikat oksigen.
2) Sel darah putih (leukosit) berguna sebagai sistem imunitas atau daya tahan tubuh, membunuh kuman penyakit.
3) keping darah (trombosit), berguna untuk membantu proses pembekuan darah dan penyembuhan luka.

b. Bagian cair (plasma darah)

Plasma darah memiliki warna kekuningan dan berguna untuk mengangkut sari-sari makanan ke seluruh tubuh dan juga mengangkut hasil dari  metabolisme menuju sistem pengeiuaran.

Jenis makanan yang banyak mengandung kolesterol tinggi adalah jenis makanan laut, contohnya udang dan kerang. Makanan jenis ini dapat menggangu kesehatan organ peredaran darah manusia.

Secara umum peredaran darah pada hewan dibedakan menjadi 2 yaitu:
a. Peredaran darah tertutup : mamalia, reptil, ikan, amphibi dan aves.
b. Peredaran terbuka; contohnya serangga dan cacing.

Secara normal jantung manusia mampu berdetak sebanyak 80 kali dalam waktu satu menit.

Penyakit peredaran darah, antara lain:

a. Tekanan darah meningkat/tinggi disebut hipertensi,
b. Tekanan darah menurun/rendah disebut hipotensi.
c. Obesitas : kegemukan
d. Varises.
e. Stroke dan jantung koroner.

Gejala anemia antara lain: badan terasa lemah letih lesu dan wajah pucat serta kepala pusing.

Peredaran darah manusia dibedakan menjadi 2;

a. Peredaran darah kecil: jantung –> paru paru –> jantung
b. Peredaran darah besar: jantung –> seluruh tubuh –> jantung

Bagian darah:
a. Eritrosit (darah merah): mengangkut oksigen
b. Leukosit (darah putih) : membunuh penyakit
c. Trombosit (keping darah) : membantu pembekuan darah.
d. plasma darah : mengangkut sari sari makanan.

Faktor yang mempengaruhi terjadinya gangguan jantung, antara lain:
a. riwayat keluarga
b. gaya hidup seseorang
c. kadar kolesterol dalam tubuh
d. usia seseorang
e. pola makan yang buruk

Posting Komentar untuk "Materi IPA Kelas 5 Tema 4 | Organ Peredaran Darah Manusia"